18:54 | 23 June 2025
beritanda
No Result
View All Result
  • Login
  • Hukrim
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Olahraga
  • Sosok
  • Loker
beritanda
No Result
View All Result
beritanda
No Result
View All Result
Home Olahraga

Paris Saint-Germain Cukur Inter Milan 5-0, Piala Champion Dibawa ke Jerman

melatisan by melatisan
1 June 2025 | 06:52
in Olahraga
0
selebrSI pemain

Usai cetak gol, pemain Paris Saint-Germain (PSG) lakukan selebrasi

Share on WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Paris Saint-Germain Cukur Inter Milan 5-0, Piala Champion Dibawa ke Jerman

Beritanda – Piala  Champions berhasil diboyong Paris Saint-Germain (PSG) ke Jerman untuk kali pertama setelah mencukur Inter Milan dengan angka telak, 5-0 dalam final di Stadion Allianz Arena, Minggu (1/6) dini hari WIB.

Baca Juga

Disaksikan Wabup Candra, Sumando FC Melaju ke Final Ikarasta Cup 2025 Usai Tumbangkan Teacher FC Lewat Adu Pinalti

Disaksikan Wabup Candra, Sumando FC Melaju ke Final Ikarasta Cup 2025 Usai Tumbangkan Teacher FC Lewat Adu Pinalti

16 June 2025
Turnamen Sepakbola

Diikuti 8 Klub, Wabup Candra Buka Turnamen Sepakbola Nagari Talang

1 June 2025

PSG jadi tim ke-24 yang juara liga Champions. Gelar Liga Champions untuk pertama kali itu,  melengkapi treble winner yang diraih PSG pada musim ini. Sebelum juara Liga Champions, PSG lebih dulu juara Piala Prancis, dan Liga Prancis.

Gol-gol kemenangan Les Parisiens atas Nerazzurri dicetak Achraf Hakimi, Desire Doue dengan torehan dua gol, Khvicha Kvaratskhelia, dan sumbangan Senny Mayulu.

Pada babak pertama, PSG sudah unggul 2-0 atas Inter berkat gol Achraf Hakimi pada menit ke-12 dan Desire Doue (20′).

Unggul 2-0 pada babak pertama tidak membuat PSG mengendurkan serangan di babak kedua, Pada menit ke-47, Les Parisiens langsung menggebrak dengan peluang dari Khvicha Kvaratskhelia.

Pertahanan Rapuh

Pertahanan Inter yang belum membaik di awal babak kedua membuat Kvaratskhelia mudah menembus kotak penalti. Hanya saja, tembakan Kvaratskhelia masih menyamping.

Lini pertahanan Inter yang rapuh menjadi ‘arena permainan’ penyerang PSG. Dengan posisi membelakangi, Dembele memberikan bola kepada Vitinha menggunakan bagian sol bawah sepatu, mengecoh dua pemain lawan.

Vitinha kemudian memberikan umpan terobosan kepada Doue yang bergerak di sisi kanan. Dengan tenang Doue menambah penderitaan Inter guna membawa klub ibu kota unggul 3-0 pada menit ke-63.

Pertahanan Inter porak-poranda pada menit ke-73. PSG unggul 4-0 atas Inter. Dembele memberikan umpan terobosan kepada Kvaratskhelia dari sisi kiri.

Alessandro Bastoni sebagai pemain yang paling dekat tidak bisa mengejar Kvaratskhelia. Mantan pemain Napoli itu memaksa Sommer memungut bola untuk kali keempat dari gawangnya.

PSG benar-benar membuat Inter tak berdaya, hingga babak belur dalam final Liga Champions kali ini. Pemain pengganti Senny Mayulu yang berusia 19 tahun mengantar PSG unggul 5-0 pada menit ke-86.

Tanpa tambahan gol pada sisa laga, PSG menang 5-0 atas Inter. Kemenangan ini membawa PSG juara Liga Champions untuk kali pertama.

Susunan Pemain:

PSG: Donnarumma; Hakimi, Marquinhos, Pacho, Nuno Mendes; Joao Neves, Vitinha, Fabian Ruiz; Doue, Dembele, Kvaratskhelia.

Inter: Sommer; Pavard, Acerbi, Bastoni; Dumfries, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Lautaro Martinez, Thuram.

Sumber: CNN Indonesia

 

Tags: Inter MilanJuara Liga ChampionParis Saint-GermainPiala Champion
SendShareTweet

BeritaTerkait

Disaksikan Wabup Candra, Sumando FC Melaju ke Final Ikarasta Cup 2025 Usai Tumbangkan Teacher FC Lewat Adu Pinalti

Disaksikan Wabup Candra, Sumando FC Melaju ke Final Ikarasta Cup 2025 Usai Tumbangkan Teacher FC Lewat Adu Pinalti

16 June 2025
Turnamen Sepakbola

Diikuti 8 Klub, Wabup Candra Buka Turnamen Sepakbola Nagari Talang

1 June 2025

Selamat dari Lubang Jarum! “Daram”  Arema FC, Semen Padang Bertahan di Liga 1, PSS Sleman, dan Barito Putera Temani PSIS Semarang ke Liga 2

25 May 2025

Ditahan Persik 1-1, Semen Padang FC  Harus Menang di  Laga Terakhir Melawan Arema

19 May 2025

Semen Padang Imbang Lawan Persebaya, Zona Degradasi Makin Panas

12 May 2025

Lumat Madura United 1-2, Semen Padang FC Melangkah ke Zona Aman

5 May 2025

POPULAR

Memprihatinkan! Kondisi Jalinsum di Wilayah Dharmasraya Dipenuhi Lobang, Ini Jawaban Satker PJN II Sumbar

Memprihatinkan! Kondisi Jalinsum di Wilayah Dharmasraya Dipenuhi Lobang, Ini Jawaban Satker PJN II Sumbar

17 June 2025
Wabup Candra

Gercep Wabup Candra: Pembebasan Lahan  Pembangunan Jalan Nasional  Dibahas dengan  Masyarakat Aie Dingin

17 May 2025
Masyarakat unjuk rasa

Diduga Akibat Aktivitas Perusahaan, Masyarakat Kuncir  Unjuk Rasa Tuntut Pengaspalan Jalan

14 May 2025
Hebat! Zamzami, Putra Singkarak Dilantik Menteri LH Sebagai Direktur Perlindungan Ekosistim Perairan Darat

Hebat! Zamzami, Putra Singkarak Dilantik Menteri LH Sebagai Direktur Perlindungan Ekosistim Perairan Darat

13 January 2025
Komitmen

Sepakat Bangun Zona Integritas Menuju WBK dan WBBM 2025,  Kapolres dan Wabup Solok Tandatangani Komitmen Bersama

23 May 2025

About

Beritanda.net merupakan media online yang lahir dan dibesarkan oleh kami yang sejak awal berkerja sebagai Jurnalis dibawah kendali perusahan PT. Beritanda1 Media Siber.

Follow us

Categories

  • Blog
  • Daerah
  • Hukrim
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olahraga
  • Pariwisata
  • Pembangunan
  • Pemerintahan
  • Peristiwa
  • Politik
  • Regional
  • Sosok
  • WEBTORIAL

Recent Posts

  • Sambangi Badan Percepatan Pengentasan Kemiskinan RI, Bupati Jon Firman Pandu Perkuat Kolaborasi Atasi Kemiskinan di Kabupaten Solok
  • Memprihatinkan! Kondisi Jalinsum di Wilayah Dharmasraya Dipenuhi Lobang, Ini Jawaban Satker PJN II Sumbar
  • Disaksikan Wabup Candra, Sumando FC Melaju ke Final Ikarasta Cup 2025 Usai Tumbangkan Teacher FC Lewat Adu Pinalti
  • Perebutkan Piala Bupati, Event Pasaman Drag Bike 2025 Berlangsung Riuh dan Semarak
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

Copyright 2024 beritanda.net - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Hukrim
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Olahraga
  • Sosok
  • Loker

Copyright 2024 beritanda.net - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In