23:41 | 9 May 2025
beritanda
No Result
View All Result
  • Login
  • Hukrim
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Olahraga
  • Sosok
  • Loker
beritanda
No Result
View All Result
beritanda
No Result
View All Result
Home Olahraga

Dibuka Bupati Solok, 9 Tim Terbaik di Sumbar Berlaga di Turnamen Sepak Bola Kobar FC U-40

redaksi by redaksi
9 September 2024 | 06:48
in Olahraga
0
Dibuka Bupati Solok, 9 Tim Terbaik di Sumbar Berlaga di Turnamen Sepak Bola Kobar FC U-40

Ketua TP-PKK Kabupaten Solok Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda hadiri pembukaan Turnamen Sepakbola Kobar FC U-40, Minggu (8/9/2024) di lapangan Tarandam Jorong Simpang Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung

Share on WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Dibuka Bupati Solok, 9 Tim Terbaik di Sumbar Berlaga di Turnamen Sepak Bola Kobar FC U-40

Beritanda – Diikuti sembilan tim terbaik di Sumatera Barat, Open Turnamen Sepak Bola Kobar FC U-40 (usia bawah 40 tahun) 2024 dibuka resmi oleh Bupati Solok diwakili Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olah Raga Kab Solok Zainal Jusmar dihadapan ketua TP-PKK Kabupaten Solok Ny. Hj. Emiko Epyardi Asda,  Minggu (8/9/2024) di lapangan Tarandam Jorong Simpang Nagari Koto Baru, Kecamatan Kubung.

Baca Juga

Semen Padang FC

Lumat Madura United 1-2, Semen Padang FC Melangkah ke Zona Aman

5 May 2025
Fantastis! Semen Padang FC Babat Persija Jakarta 2 – 0

Fantastis! Semen Padang FC Babat Persija Jakarta 2 – 0

28 April 2025

Ikut hadir dalam pembukaan Turnamen Sepak Bola Kobar FC U-40 ini, Camat Kubung Acil Fasra,  Ketua TP-PKK Kec Kubung, Forkopincam Kubung, Pj Wali Nagari Koto Baru Miharta Maria, Ketua KAN, dan Ketua BPN Koto Baru, Ketua PMI, dan masyarakat Koto Baru sekitarnya.

Mengiringi itu,  Panitia Pelaksana, Rahmad Okta Fernando menyampaikan,  kegiatan turnamen ini dilaksanakan guna menjalin tali silaturahmi, khususnya sesama pecinta sepak bola serta pecandu-pecandu di bidang sepak bola.

Disebutkan, Open Turnamen Kobar FC Cup U 40 th 2024 akan diikuti  9 tim terbaik se-Sumatera Barat yang sudah berlaga di kompetisi-kompetisi bergengsi lainnya.

“Untuk jadwal pertandingan, akan dilaksanakan setiap hari Sabtu dan Minggu, dan akan berakhir pada Bulan Oktober 2024 mendatang,” ujarnya.

Menyambut itu,  Ketua TP-PKK Kab Solok Ny. Emiko Epyardi Asda sampaikan terimakasih kepada panitia pelaksana yang telah mengundang dirinya untuk bergabung pada kegiatan  Open Turnamen Kobar FC U40 th 2024 ini.

Ia berharap,  kegiatan olahraga ini menjadi momentum untuk menjaring potensi besar bagi para pemain sepakbola, serta berperan untuk meningkatkan semangat olahraga di Kab Solok.

“Kami berpesan kepada semua peserta, mari kita jalin silaturahmi dan jangan sampai ajang turnamen ini menjadi jalan pembuka perselisihan antara kita. Mari kita jalani kegiatan ini dengan semangat sportifitas yang tinggi,” pesannya.

Senada, BUpati Solok diwakili Kadis Dikpora Kab Solok Zainal Jusmar menaruh harapan, agar bagaimana kegiatan turnamen ini dapat menjadi wadah dalam menumbuhkan kecintaan masyarakat akan olahraga, terutama sepak bola.

Melalui kegiatan turnamen sepakbola ini, diyakini selain dapat menjalin silaturahmi, juga menjadi wadah untuk terus mengasah skill dan kemampuan dalam bermain sepakbola, tentunya tetap harus menjujung sportifitas yang tinggi hendaknya.

Menandai pembukaan Turnamen Sepakbola Kobar FC U-40 itu, panitia penyelenggara menerima bantuan   uang tunai sebesar Rp. 5.000.000dari Ketua TP-PKK Kab Solok Ny, Hj Emiko Epyardi Asda sebagai bentuk motivasi dan mendukung kelancaran Open Turnamen sepakbola Kobar FC.

(Ismardi)

Tags: Bupati SolokKobar FC U-40Turnamen Sepak Bola
SendShareTweet

BeritaTerkait

Semen Padang FC

Lumat Madura United 1-2, Semen Padang FC Melangkah ke Zona Aman

5 May 2025
Fantastis! Semen Padang FC Babat Persija Jakarta 2 – 0

Fantastis! Semen Padang FC Babat Persija Jakarta 2 – 0

28 April 2025

Bekap Persikos Sorong 1-5, Josal FC Pastikan Melajut ke 32 Besar Liga 4 Nasional

24 April 2025

Babak 64 Besar Liga 4 Nasional: Debut Rancak Josal FC Tumbangkan Victory Dairi 3-1

22 April 2025

Menuju Putaran Nasional Liga 4 2024/2025, Josal FC Melangkah dengan Skuad Terbaik

20 April 2025

Hajar Yaman U-17 dengan Angka Telak 4-1, Timnas Indonesia U-17 Jebol Arena Piala Dunia 2025

8 April 2025

POPULAR

Jumpa Pers

Bantah Tudingan Kurang Pelayanan Terhadap Pasien Mahasiswa Undhari,  Dirut RSUD Sungai Dareh Paparkan Kronologisnya

7 May 2025
Akses Jalan

Gercep Bupati Annisa, Pasca Amblas Akses Jalan Silago  Normal Kembali

7 May 2025
Bupati Annisa

Tangkap Tersangka Pencabulan Anak Dibawah Umur, Bupati Annisa Apresiasi Kinerja Polres Dharmasraya 

6 May 2025
Kabupaten Solok Heboh! Semua Pegawai Belum Terima Gaji. Sekda Medison Ngeles Gara-Gara DPRD

Kabupaten Solok Heboh! Semua Pegawai Belum Terima Gaji. Sekda Medison Ngeles Gara-Gara DPRD

6 May 2025
Kajari Pasaman

Kajari Pasaman: Kasus Dugaan Korupsi Bantuan Gempa Malampah Ditingkatkan ke Penyidikan

7 May 2025

About

Beritanda.net merupakan media online yang lahir dan dibesarkan oleh kami yang sejak awal berkerja sebagai Jurnalis dibawah kendali perusahan PT. Beritanda1 Media Siber.

Follow us

Categories

  • Blog
  • Daerah
  • Hukrim
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olahraga
  • Pariwisata
  • Pembangunan
  • Pemerintahan
  • Peristiwa
  • Politik
  • Regional
  • Sosok
  • WEBTORIAL

Recent Posts

  • Gercep Menetapkan Bupati Terpilih,   Anggota DPRD Sumbar Donizar Apresiasi Kinerja KPU Dan DPRD Pasaman
  • Sah! KPU Tetapkan Welly Suhery-Parulian Dalimunte Bupati dan Wakil Bupati Pasaman Terpilih
  • Gedung FKM Unand di Jati Padang Terbakar
  • Gercep Bupati Annisa, Pasca Amblas Akses Jalan Silago  Normal Kembali
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

Copyright 2024 beritanda.net - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Hukrim
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Olahraga
  • Sosok
  • Loker

Copyright 2024 beritanda.net - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In