06:35 | 29 November 2025
beritanda
No Result
View All Result
  • Login
  • Hukrim
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Olahraga
  • Sosok
  • Loker
beritanda
No Result
View All Result
beritanda
No Result
View All Result
Home Pemerintahan

Gandeng 4 Universitas Besar, Solok Selatan Siapkan Daerah Berdaya Saing dan Generasi Hebat

redaktur by redaktur
7 October 2025 | 17:50
in Pemerintahan
0
Jalin Kerjasama

Bupati Solsel H. Khiarunas jalin kerjsama dengan empat perguruan tinggi terkemuka di Sumbar

Share on WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Gandeng 4 Universitas Besar, Solok Selatan Siapkan Daerah Berdaya Saing dan Generasi Hebat

Beritanda.net – Memperkuat komitmen membangun daerah melalui penguatan sumber daya manusia (SDM) dan inovasi, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Solok Selatan meniti langkah konkret melalui ikatan kerjasama dengan  empat universitas besar di Sumatera Barat.

Baca Juga

Serapan Anggaran

Salut! Tertinggi di Sumbar, Serapan Anggaran Kabupaten Dharmasraya Rangking 14 Secara Nasional

23 November 2025
Bupati Eka Putra

Matangkan Persiapan Retret Wali Nagari, Bupati Eka Putra Tinjau Lokasi IPDN Kampus Sumbar

23 November 2025

Kesepatakan kerjasama yang ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Bupati Solok Selatan H. Khiarunnas dengan pimpinan perguruan tinggi tersebut, yakni Universitas Dharma Andalas, Universitas Mercu Bakti Jaya, Universitas Islam Negeri (UIN) Syech M. Djamil Djambek Bukittinggi, serta Universitas Mahaputra Muhammad Yamin, Selasa (7/10/2025) di Padang Aro.

Terhadap itu, Bupati Solok Selatan H. Khairunas menyampaikan, kerja sama ini merupakan langkah penting dalam memperkuat kolaborasi antara pemerintah daerah dan dunia akademik. Menurutnya, perguruan tinggi memiliki peran sentral dalam mendorong inovasi, riset, dan pengembangan SDM yang unggul.

“Kabupaten Solok Selatan memiliki potensi besar, baik di sektor pertanian, pariwisata, energi, maupun sumber daya manusia. Namun, untuk mengelolanya secara optimal tentu dibutuhkan dukungan ilmu pengetahuan, riset, dan inovasi. Karena itu, kami berharap kehadiran perguruan tinggi akan menjadi mitra strategis dalam mewujudkan visi pembangunan Solok Selatan yang makin maju dan sejahtera,” ujar Bupati Khairunas.

Ruang lingkup kesepakatan ini meliputi pelaksanaan pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, serta peningkatan dan pengembangan sumber daya manusia. Selain itu, Pemkab juga membuka kesempatan luas bagi pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata (KKN), penelitian mahasiswa dan dosen, serta program inovasi daerah yang dapat langsung memberikan manfaat bagi masyarakat.

Bupati Khairunas serta merta menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh universitas mitra atas kepercayaan dan komitmen yang telah terjalin.

“Semoga penandatanganan MoU ini menjadi awal dari kolaborasi yang produktif dan berkelanjutan demi kemajuan pendidikan, pengembangan ilmu pengetahuan, serta kesejahteraan masyarakat Solok Selatan,” tutupnya.

Terhadap itu, Rektor Universitas Dharma Andalas, Prof. Dr. Novesar Jamarun, MS, menyambut baik kerja sama ini dan menilai langkah yang diambil Pemkab Solok Selatan merupakan bentuk komitmen kuat dalam membangun daerah berbasis pengetahuan dan inovasi.

“Kami sangat mengapresiasi langkah Bupati Khairunas dan jajaran Pemkab Solok Selatan yang memiliki visi jauh ke depan. Dunia pendidikan dan pemerintah harus berjalan beriringan. Melalui kolaborasi ini, kami siap berkontribusi melalui riset, pengabdian masyarakat, dan peningkatan kapasitas SDM yang nantinya diharapkan dapat mendorong kemajuan daerah secara berkelanjutan,” ungkap Prof. Novesar.

Senada, para pimpinan dari tiga universitas lainnya juga menyatakan komitmen bersama untuk mendukung kemajuan Kabupaten Solok Selatan melalui berbagai program pendidikan, penelitian, dan pemberdayaan masyarakat. Mereka sepakat bahwa sinergi antara dunia akademik dan pemerintah daerah merupakan kunci dalam menciptakan inovasi yang berdampak nyata bagi pembangunan daerah.

Melalui kerja sama ini, Pemkab Solok Selatan berharap dapat mencetak generasi muda yang hebat, cerdas, dan siap berkontribusi untuk kemajuan daerah, sekaligus menjadikan Solok Selatan sebagai salah satu pusat inovasi dan pengembangan SDM unggul di Sumatera Barat.

(Vinosolsel)

Tags: KerjsamaPemkab Solok SelatanPerguruan TinggiTeken MoUUnivesitas
SendShareTweet

BeritaTerkait

Serapan Anggaran

Salut! Tertinggi di Sumbar, Serapan Anggaran Kabupaten Dharmasraya Rangking 14 Secara Nasional

23 November 2025
Bupati Eka Putra

Matangkan Persiapan Retret Wali Nagari, Bupati Eka Putra Tinjau Lokasi IPDN Kampus Sumbar

23 November 2025

Prioritaskan APBD 2026 Untuk Rakyat, Bupati Annisa: Penurunan Kemiskinan dan Tingkatkan IPM Dharmasraya

22 November 2025

Bupati Eka Putra Lantik 28 Pejabat Manejerial dan Pengawas: Camat Harus Tinggal di Rumah Dinas  

22 November 2025

Dinobatkan Sebagai Sekda Berkinerja Digital Terbaik se Indonesia, Dr. Desmon Boyong ADLG Awards 2025

22 November 2025

Kick Off Program Cekatan: Warga Urus Administrasi Kependudukan Tak Usah Lagi ke Arosuka

17 November 2025

POPULAR

Wabup Candra

Kala Batang Lembang dan Sungai Paninggahan Meluap, Wabup Candra Tiba Tanpa Diduga

24 November 2025
Roboh

Disapu Air Sungai, Rumah Tingkat 2 Roboh dan Jembatan Jebol di Guguak Malalo Batipuh Selatan

24 November 2025
Jembatan Putus

Bencana Melebar,  Solok Dalam Status Siaga 1 Selama 14 Hari  

27 November 2025
Kebakaran

SMAN 1 Singkarak Dilanda Kebakaran, Tatkala SMAN 1 Kubung Masih Dikepung Banjir

25 November 2025
Jembatan

56 KK Warga Koto Hilalang Terisolasi Akibat Jembatan Muaro Busuk Putus

27 November 2025

About

Beritanda.net merupakan media online yang lahir dan dibesarkan oleh kami yang sejak awal berkerja sebagai Jurnalis dibawah kendali perusahan PT. Beritanda1 Media Siber.

Follow us

Categories

  • Blog
  • Daerah
  • Hukrim
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olahraga
  • Pariwisata
  • Pembangunan
  • Pemerintahan
  • Peristiwa
  • Politik
  • Regional
  • Sosok
  • WEBTORIAL

Recent Posts

  • Nyaris Putus, Jalan Nasional Solok-Muara Labuh di Pantai Cermin Digerus Air Sungai
  • Heroik!  Masyarakat Malalo dan Padang Laweh Terisolasi,  Diungsikan Lewat Danau Singkarak
  • Musrenbang Nagari Aia Manggih Selatan Bahas RKPD 2026 dan DU RKP 2027
  • Pendampingan Hukum, Kajari Dharmasraya Tinjau Proyek Pembangunan Jalan
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

Copyright 2024 beritanda.net - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Hukrim
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Olahraga
  • Sosok
  • Loker

Copyright 2024 beritanda.net - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In