Gelar Aksi Sosial, Polres Dharmasraya Bagikan Takjil Berbuka Puasa
Beritanda – Kapolres Dharmasraya, AKBP Bagus Ikhwan, S.I.K., M.H didampingi Wakapolres Kompol Armijon, S.H., M.H, pejabat utama (PjU) dan personel Polres Dharmasraya, berbagi takjil untuk menu buka puasa. Aksi pembagian takjil itu dilakukan kepada pengendara melintas di Jalan Lintas Sumatera, depan markas komando (Mako) Polres setempat, Minggu (9/3/25).
Kegiatan digelar menjelang waktu berbuka puasa saat itu. Kapolres AKBP Bagus Ikhwan, bukan saja berbagi takjil kepada pengendara umum. selain itu, juga diberikan kepada warga sepulang mencari rumput makan ternak.
“Kegiatan ini, dalam rangka berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Terutama masyarakat sedang menjalankan ibadah puasa. Semoga takjil dibagikan ini, memberi manfaat bagi warga warga saat berbuka, ” ujar AKBP. Bagus Ikhwan.
Ia juga menambahkan, kegiatan dalam bentuk kepedulian sosial ini, bertujuan untuk lebih mempererat hubungan silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat. Apalagi, kegiatan tersebut, sudah merupakan program Polres Dharmasraya, dalam menyemarakkan bulan suci Ramadan. Sekaligus wujud nyata, semangat berbagi, dan kebersamaan.
(Afriza Dedek)