12:39 | 9 May 2025
beritanda
No Result
View All Result
  • Login
  • Hukrim
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Olahraga
  • Sosok
  • Loker
beritanda
No Result
View All Result
beritanda
No Result
View All Result
Home Olahraga

Lewat TitikPutih,  Semen Padang Kalahkan PSS Sleman 1-0

redaksi by redaksi
27 August 2024 | 05:53
in Olahraga
0
Lewat TitikPutih,  Semen Padang Kalahkan PSS Sleman 1-0
Share on WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Lewat TitikPutih,  Semen Padang Kalahkan PSS Sleman 1-0

Beritanda – Gol tunggal yang dicetak Kenneth Ngwoke menjadi penentu kemenangan bagi tim Kabau Sirah dalam match day 3 BRI Liga 1 2024/2025 menghadapi PSS Sleman di Stadion PTIK, Jakarta Selatan, Senin (26/08/2024),

Baca Juga

Semen Padang FC

Lumat Madura United 1-2, Semen Padang FC Melangkah ke Zona Aman

5 May 2025
Fantastis! Semen Padang FC Babat Persija Jakarta 2 – 0

Fantastis! Semen Padang FC Babat Persija Jakarta 2 – 0

28 April 2025

Pada laga ini, SPFC langsung unggul di awal laga. Penjaga gawang PSS Sleman Ega Rizky melalukan pelanggaran terhadap Kenneth Ngwoke saat hendak menutup pergerakannya di dalam kotak penalti.

Kesempatan manis itu tidak disia-siakan oleh Kenneth Ngwoke yang ditunjuk menjadi eksekutor. Ngwoke melakukan tendangan keras ke sudut kiri gawang PSS. Meski Ega Rizky  bisa menebak arah bola, tetapi tak bisa menghalau tendangan dari Ngwoke. Stand menjadi 1.0.

Setelah terjadinya gol tersebut, Semen Padang lebih memperketat pertahanan. Mereka disiplin menjaga area pertahanannya. Setiap kali pemain Kabau Sirah kehilangan bola, para pemainnya segera turun untuk membantu barisan pertahanan.

PSS yang unggul penguasaan bola terlihat sangat kesulitan membongkar pertahanan Semen Padang. Kurangnya kreativitas dalam membangun serangan membuat tim asuhan Hendri Susilo belum bisa menggandakan keunggulan mereka.

Menjelang jeda turun minum, Semen Padang memiliki peluang emas mencetak gol. Cornelius Stewart melakukan tembakan menyilang ke gawang, tetapi masih melenceng. Kenneth Ngwoke yang berusaha menyontek bola sepakan Stewart yang bergulir di depan gawang PSS, mengalami cedera hamstring.

Kenneth Ngwoke yang baru saja mencetak gol keduanya di Liga 1 ini sempat mendapatkan perawatan tim medis di lapangan. Namun, striker asal Nigeria berusia 31 tahun itu dinyatakan tak bisa melajutkan pertandingan. Sebagai penggantinya Hendri Susilo memasukkan Ryohei Michibuchi.

Pada tambahan waktu babak pertama, PSS Sleman memiliki peluang emas untuk menyamakan kedudukan. Nicolao Cardoso melakukan tembakan tetapi bola sepakannya membentur tiang gawang, berikutnya Danilo Alves mencoba mengarahkan bola ke gawang, tetapi masih melenceng.

Di babak kedua, PSS melakukan pergantian pemain di lini depan usai jeda. Hokky Caraka ditarik keluar digantikan Gustavo Henrique. Namun, hal ini belum memberikan dampak.

Di satu sisi, Michibuchi berhasil melesakkan bola ke gawang Ega Rizky pada menit ke-59. Namun gol kedua Semen Padang itu dianulir wasit karena terjadi offside lebih dulu. Keputusan ini diambil setelah wasit berdiskusi dengan VAR.

Meski kehilangan Kenneth Ngwoke, Semen Padang yang cenderung bermain bertahan tetap berusaha sesekali memberikan tekanan ke barisan pertahanan PSS. Di satu sisi, tim asal Sleman itu masih kesulitan menciptakan peluang gol.

PSS memiliki peluang emas menjelang laga berakhir. Paulo Sitanggang melesakkan tembakan dari luar kotak penalti tepat sasaran. Tetapi, bola bisa ditepis oleh kiper Diky Indrayana. Ini menjadi penyelamatan krusial yang dilakukannya untuk memastikan tiga poin pertama bagi timnya. Semen Padang Mereka menjadi satu-satunya tim promosi yang telah mencatat kemenangan di Liga 1 musim ini.

Hasil ini membuat Kabau Sirah naik ke peringkat ke-12 klasemen sementara dengan tiga poin. Sementara, PSS Sleman yang belum memetik poin di Liga 1 musim ini, masih berada di dasar klasemen dengan minus tiga.

Pertandingan berikutnya, Semen Padang FC akan melakoni laga tandang melawan sesama tim promosi, Malut United FC pada 16 September 2024 mendatang.

( Redaksi)

Tags: PSS SlemanSemen Padang FCTitik Putih
SendShareTweet

BeritaTerkait

Semen Padang FC

Lumat Madura United 1-2, Semen Padang FC Melangkah ke Zona Aman

5 May 2025
Fantastis! Semen Padang FC Babat Persija Jakarta 2 – 0

Fantastis! Semen Padang FC Babat Persija Jakarta 2 – 0

28 April 2025

Bekap Persikos Sorong 1-5, Josal FC Pastikan Melajut ke 32 Besar Liga 4 Nasional

24 April 2025

Babak 64 Besar Liga 4 Nasional: Debut Rancak Josal FC Tumbangkan Victory Dairi 3-1

22 April 2025

Menuju Putaran Nasional Liga 4 2024/2025, Josal FC Melangkah dengan Skuad Terbaik

20 April 2025

Hajar Yaman U-17 dengan Angka Telak 4-1, Timnas Indonesia U-17 Jebol Arena Piala Dunia 2025

8 April 2025

POPULAR

Jumpa Pers

Bantah Tudingan Kurang Pelayanan Terhadap Pasien Mahasiswa Undhari,  Dirut RSUD Sungai Dareh Paparkan Kronologisnya

7 May 2025
Bupati Annisa

Tangkap Tersangka Pencabulan Anak Dibawah Umur, Bupati Annisa Apresiasi Kinerja Polres Dharmasraya 

6 May 2025
Akses Jalan

Gercep Bupati Annisa, Pasca Amblas Akses Jalan Silago  Normal Kembali

7 May 2025
Kabupaten Solok Heboh! Semua Pegawai Belum Terima Gaji. Sekda Medison Ngeles Gara-Gara DPRD

Kabupaten Solok Heboh! Semua Pegawai Belum Terima Gaji. Sekda Medison Ngeles Gara-Gara DPRD

6 May 2025
Kajari Pasaman

Kajari Pasaman: Kasus Dugaan Korupsi Bantuan Gempa Malampah Ditingkatkan ke Penyidikan

7 May 2025

About

Beritanda.net merupakan media online yang lahir dan dibesarkan oleh kami yang sejak awal berkerja sebagai Jurnalis dibawah kendali perusahan PT. Beritanda1 Media Siber.

Follow us

Categories

  • Blog
  • Daerah
  • Hukrim
  • Kuliner
  • Nasional
  • Olahraga
  • Pariwisata
  • Pembangunan
  • Pemerintahan
  • Peristiwa
  • Politik
  • Regional
  • Sosok
  • WEBTORIAL

Recent Posts

  • Gedung FKM Unand di Jati Padang Terbakar
  • Gercep Bupati Annisa, Pasca Amblas Akses Jalan Silago  Normal Kembali
  • Kajari Pasaman: Kasus Dugaan Korupsi Bantuan Gempa Malampah Ditingkatkan ke Penyidikan
  • Bantah Tudingan Kurang Pelayanan Terhadap Pasien Mahasiswa Undhari,  Dirut RSUD Sungai Dareh Paparkan Kronologisnya
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer

Copyright 2024 beritanda.net - All Rights Reserved

No Result
View All Result
  • Hukrim
  • Nasional
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Olahraga
  • Sosok
  • Loker

Copyright 2024 beritanda.net - All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In